SIDOARJO — Seorang anggota Polri yang bertugas sudah tentu pasti akan memasuki masa purna tugas atau selesainya masa pengabdian kepada negara, hari ini Rabu tanggal 14/8/24, Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol I Gusti Agung Ananta Pratama SH SIK MH telah merayakan dan mengiringi masa purna tugas Kanit Intelkam Kompol Muh Mukari.
“Satu nasi kuning tumpeng dari Polsek Sidoarjo Kota dan penyampaian pemberian cinderamata mata dari Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol I Gusti Agung Ananta Pratama.
Disampaikan, Kanit Intelkam Polsek Sidoarjo Kota Kompol Muh Mukari SH MH, Nrp 66080055, kini telah kembali ke masyarakat dan berbaur dengan masyarakat serta menikmati masa indah kehidupan seperti biasa.
“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada bapak Sidoarjo Kota 1 atas kepedulian nya terhadap kami, dan kami bersama keluarga menghaturkan mohon maaf apabila pernah salah berucap dan apabila pernah salah dalam bertugas, mohon dimaafkan, celetuknya.
Cara yang unik dan tiada duanya, Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol I Gusti Agung Ananta Pratama menaikkan becak Kanit Intelkam dan para anggota jajaran Mapolsek Sidoarjo Kota turut serta mengiringi pelepasan Kanit Intelkam keluar Mako.
Lanjut Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol I Gusti Agung Ananta Pratama SH SIK MH menambahkan, tetap semangat jaga kesehatan selalu mantan Kanit Intelkam saya Polsek Sidoarjo Kota, nanti bila Sertijab saya yang akan berpindah ke Kasat Reskrim Polresta Malang kota jenengan pasti saya undang, tetaplah terus menjalin hubungan silaturahmi agar kehidupan kita bertambah umur dan tambah sehat, imbuhnya. (Sulton)