SIDOARJO – Kondisi beberapa wilayah di Kecamatan Taman yang terendam air membuat Camat Taman Arie Prabowo, S.STP , M.PSDM harus bekerja ekstra keras setelah hari Minggu (24/11/2024) siang kemarin Plt. Bupati Subandi meninjau lokasi yang terendam air selama 2 minggu di desa Bringinbendo dan memerintahkan Dinas PU Bina Marga Dan Sumber Daya Air (PUBMSDA) Sidoarjo untuk segera menurunkan alat berat untuk menormalisasi Sungai Buntung yang sudah kembali dipenuhi enceng gondok.
Bekerja ekstra cepat, Senin (25/11/2024) alat berat excavator dan ponton yang didatangkan langsung melakukan normalisasi dari mulai Sungai Buntung yang berada diwilayah Desa Gilang menyisir kearah barat yang memang sudah dipenuhi enceng gondok yang cukup tebal.
Bertanggung jawab atas wilayahnya yang banyak terendam banjir Camat Taman Arie Prabowo, S.STP , M.PSDM Kamis (28/11/2024) siang meninjau Perum Pejaya Anugrah Desa Kramat Jegu Taman serta meninjau lokasi normalisasi Sungai Buntung yang sudah mencapai wilayah Desa Bringinbendo.
Menyisir beberapa wilayah di RW 07 Perum Pejaya Anugrah Kramat Jegu dengan berjalan kaki Camat Taman tampak beberapa kali menyapa dan menanyai warga yang rumahnya terendam air.
“Sabar nggeh pak sungainya masih dinormalisasi “, sapa Arie kepada warga yang kebetulan berada didepan rumahnya.
” Alhamdulillah ini sudah agak surut semoga setelah ini benar – benar surut dan kami terhindar dari musibah tahunan,” ucap warga yang disapa.
Sementara itu Pak Atmo . Ch lansia warga Perum Pejaya Anugrah yang rumahnya terendam air hingga masuk dalam rumah ketika didatangi awak media GeloraJatim menyampaikan keluh kesahnya,” Sudah satu minggu ini nak air masuk kedalam rumah,” ucap beliau, ”Saya cuma bisa pasrah karena hidup sendiri dan kejadian seperti ini sudah tiap tahun,” paparnya lagi.
” Disebelah utara sana ada aliran sungai yang tersumbat, itu sungai lama jaman Belanda mungkin kalau dibersihkan aliran air bisa lancar karena sungai itu tersumbat pasir atau tanah “, Tukas Pak Atmo. ” Semoga kondisi ini segera berakhir “, harap Pak Atmo sedih.
Camat Taman Arie Prabowo, S.STP , M.PSDM yang ditemui disela – sela meninjau lokasi normalisasi Sungai Buntung di Desa Bringinbendo menjelaskan kepada awak media GeloraJatim terkait wilayah Perum Pejaya Anugrah yang terendam air , ”Ada 6 RT dalam satu RW di Perum Pejaya Anugrah yang terendam air yakni ;
– RT 02 RW 07 ketinggian air ±10 cm
– RT 03 RW 07 ketinggian air ±13 cm
– RT 04 RW 07 ketinggian air ±08 cm
– RT 05 RW 07 ketinggian air ±08 cm
– RT 08 RW 07 ketinggian air ±10 cm
– RT 10 RW 07 ketinggian air ±08 cm
”Alhamdulillah info dari warga dan perangkat desa debit air sudah turun dari sebelumnya,” papar Arie.
” Kondisi ini disebabkan enceng gondok yang sudah kembali menebal sehingga menghambat aliran air disungai Buntung ditambah lagi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang yang mengakibatkan air meluap menggenangi rumah warga yang ada di Desa Trosobo , Desa Kramat Jegu , Desa Bringinbendo dan desa – desa lain yang dekat dan berhubungan dengan sungai Buntung,” terang Arie lagi .
Lebih lanjut Pria yang baru menjabat sebagai Camat Taman ini menjelaskan ,” Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas PUBMSDA Sidoarjo dan Alhamdulillah sudah langsung direspon dengan mendatangkan excavator dan ponton untuk melakukan normalisasi Sungai Buntung yang sudah dipenuhi enceng gondok,” tutur Arie .
” Kami juga sudah berkoordinasi dengan BPBD Sidoarjo guna menurunkan tim dan berkoordinasi dengan Pemdes Kramat Jegu dan Kecamatan untuk melakukan assesment kelokasi yang tergenang air serta melakukan monitoring dan pengukuran genangan air,” papar Arie.
Camat Taman berharap masyarakat yang berada diwilayah genangan air supaya bersabar ,” Kami harap masyarakat bisa bersabar karena sedang kami upayakan dengan maksimal untuk menanggulangi genangan air yang sedang terjadi diwilayah Kec. Taman,” tutup Arie mengakhiri. (Rief)