SIDOARJO, GELORAJATIM.COM — Untuk mengisi kekosongan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) setelah beberapa bulan kosong , Pemerintah Desa Kletek Kecamatan Taman Rabu (15/01/2025) malam melaksanakan Pengganti Antar Waktu (PAW) salah satu anggota BPD dengan melaksanakan pengambilan sumpah janji untuk anggota BPD yang baru.
Bertempat di pendopo Balai Desa Kletek acara yang dihadiri Camat Taman Arie Prabowo, S.STP , M.PSDM , Kapolsek Taman Yang Baru Kompol. Roochsulullah , Danramil Taman Kapten.Arh. mukhlis Harianto , Sekretaris Kec. Taman Moch. Fahruddin, S.Sos , Plh. Kepala Desa Kletek H.Muhamad Cholis , BPD , LPMD , TP PKK , Karang Taruna Desa Kletek , tokoh agama , tokoh masyarakat serta RT / RW Se – Desa Kletek itu tepat pukul 20.00 WIB memulai acara pengambilan sumpah janji.
Acara yang berlangsung khidmat itu didahului pembacaan surat keputusan Camat Taman yang dibacakan oleh Sekretaris Kec. Taman Moch. Fahruddin, S.Sos yang dilanjut dengan pengambilan sumpah janji untuk anggota BPD yang baru Laurentius Kelik, Camat Taman Arie Prabowo, S.STP , M.PSDM bertindak sebagai pengambil sumpah sekaligus menyerahkan surat keputusan kepada anggota BPD yang baru.
Dalam sambutannya Camat Taman mengapresiasi Pemdes Kletek yang segera melaksanakan PAW anggota BPD yang kosong , serta meminta anggota BPD yang baru untuk segera bekerja dan beradaptasi dengan anggota BPD yang lama .
” Saya ucapkan selamat bagi anggota BPD PAW yang baru saja diambil sumpah janjinya “, Ucap Arie mengawali sambutannya.
” Saya berharap setelah ini segera berkoordinasi , harus bisa berkomunikasi dan segera beradaptasi dengan rekan – rekan BPD dan juga RT / RW , karena RT / RW ini merupakan garda terdepan yang tahu karakter yang ada diwilayah njenengan dan juga berkomunikasi dengan tokoh masyarakat yang ada di Desa Kletek nggeh “, kata Camat yang baru menjabat selama 8 bulan di Kecamatan Taman ini.
” Saya mengapresiasi kecepatan Pemdes Kletek yang segera melakukan PAW ketika ada posisi jabatan yang kosong “, Ujar Arie , ” Jangan sampai terlalu lama untuk adanya kekosongan “, Ujar Arie lagi.
Camat Taman juga sempat mengingatkan keterwakilan perempuan didalam kepengurusan BPD ,” Keterwakilan perempuan didalam kepengurusan itu juga sangat penting karena aspirasi itu biasanya juga muncul dari Ibu – Ibu , jadi harus ada keterwakilan perempuan didalam kepengurusan BPD “, Tandas Arie.
Masih kata Arie ,” Saya berharap peran serta BPD untuk menggalakkan kembali, menggaungkan kembali kerja bakti serta menjaga kondisi sungai untuk tetap bersih, jangan sampai sungai menjadi tempat membuang sampah yang imbasnya akan menjadikan banjir, apalagi saat ini Indonesia utamanya Jawa Timur sedang dilanda bencana Hydrometeorologi “, harap Arie.
Camat Taman ini juga berharap BPD dan Pemdes segera membuat Peraturan Desa ( Perdes ) tentang kebersihan ,” Tolong setelah ini Pemdes dan BPD segera membuat Perdes untuk para pembuang sampah disungai, tapi sangsinya jangan denda tapi sangsi sosial “, cetus Camat berbadan kekar ini menutup sambutan.

Sementara itu dalam sambutan yang lain Plh. Kepala Desa Kletek H.Muhamad Cholis menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya pengambilan sumpah janji PAW BPD yang baru ,” Alhamdulillah kami telah melaksanakan pengambilan sumpah janji PAW BPD yang baru “, Ucap Cholis penuh syukur membuka sambutan.
” Sangatlah penting pengisian ini karena sudah beberapa bulan adanya kekosongan di BPD Desa Kletek “, ucap Cholis.
Lebih lanjut Cholis juga melaporkan ke Camat Taman terkait jumlah anggota BPD serta sinergitas Pemdes dan BPD ,” Perlu kami laporkan Pak Camat bahwa jumlah BPD yang ada di Desa Kletek sebanyak 7 orang termasuk yang PAW yang diketuai H. Nur Sholeh “, Papar Cholis.
” Perlu juga kami laporkan kegiatan ini sangat penting bagi kami ketika kita harus menyamakan persepsi yaitu untuk Apbdes tahun anggaran 2025 telah kami selesaikan bersama Alhamdulillah telah disetujui BPD dan telah kami tanda tangani bersama “, tutup Cholis mengakhiri sambutan singkatnya. (Rief)