SIDOARJO, GELORAJATIM.COM – Hari Buruh yang jatuh hari ini Rabu tanggal 1/5/24 telah kembali di peringati oleh para segenap serikat dan beberapa buruh di seluruh Jawa Timur, bahkan peringatan ini di rayakan hampir seluruh Dunia dan Internasional, peringatan hari buruh Kabupaten Sidoarjo di kawal oleh Polresta Sidoarjo.
“1000 personil Polresta Sidoarjo turun ke jalan dan Tikum di lokasi perum puri surya jaya Gedangan, mengawal perjalanan buruh yang akan ke arah Gedung Grahadi Surabaya.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing dan Wakapolres Sidoarjo AKBP Denny Agung serta para PJU turun ke jalan menjadi garda terdepan memantau dan mengawal perjalanan buruh yang memperingati hari buruh internasional.
Segenap tim personil Polresta Sidoarjo mengantarkan perjalanan buruh hingga sampai di titik bundaran arah Waru, tetapi bapak Sidoarjo 1 dan Sidoarjo 2 mengantarkan perjalanan buruh sampai ke depan gedung Grahadi Surabaya.
Alhasil situasi dan kondisi saat perjalanan peringatan hari buruh berjalan lancar dan aman, dan arus lalin diperkirakan untuk hari Rabu atau tanggal merah ini kembali padat merayap, syukur Alhamdulillah tidak ada kejadian yang menonjol/apapun. (Sulton)