Para peserta kegiatan EFFA di MTs Model Hasanuddin Gedangan, Sidoarjo sangat antusias.
Gelorajatim.com – Madrasah Tsanawiyah (MTs) Model Hasanuddin Gedangan Kabupaten Sidoarjo mengadakan kegiatan English Fantastik Field Adventure (EFFA) yang di ikuti kelas 7 sebanyak 69 siswa, selanjutkan kelas 8 ada 59 siswa.
Kepala MTs Model Hasanuddin Gedangan, Sidoarjo Muhammad Ali Mahrus menyampaikan, dalam rangka menambah pemahaman tentang pembelajaran bahasa inggris, pihak MTs Model Hasanuddin Gedangan melakukan berbagai cara. Salah satunya yaitu praktek lebih mendalam untuk dapat berbicara bahasa inggris dengan baik dan benar.
Selain itu, juga di selingi dengan belajar tema diskripsi dan hafalan. Kemudian ada debat tentang mudik dan wisata di masa pandemi Covid-19 dalam menjaga kelestarian alam,” ucap Ali Mahrus, Senin (14/6/2021).
Kegiatan English Fantastic Field Adventure di laksanakan pada tanggal 14 sampai 16 Juni 2021, dengan tetap mematuhi protol kesehatan. Kegiatan ini rutin di adakan setiap tahun sekali untuk kelas 7 dan 8.
“EFFA mempunyai maksud dan tujuan untuk memberikan tambahan pengetahuan berbahasa inggris yang baik dan benar kepada seluruh siswa-siswi MTs Model Hasanuddin Gedangan,” ujar Ali Mahrus.
Dijelaskan Ali Mahrus,dulu pada waktu sebelum ada pandemi, EFFA ini dinamakan English Camp, karena kegiatannya bermalam dan bertempat di alam terbuka. EFFA sendiri merupakan perwujudan dan sarana evaluasi dari kegiatan English Day yang setiap hari di berikan kepada anak-anak sebelum melaksanakan pembelajaran materi umum disekolah. Diantaranya ada motivasi, kerjasama kelompok, Listening, Writing, Speaking, theory Debate, English Trip dan Adventure,” terangnya. (jok/azl)