SAMBUTAN: Kepala Desa Masangan Kulon Kecamatan Sukodono, Umar Hasan.
SIDOARJO, Gelorajatim.com – Kegiatan sosialisasi posyandu tentang gizi seimbang dan stunting pada anak, dihadiri ibu kader serta Kepala Desa Masangan Kulon Kecamatan Sukodono, Umar Hasan beserta istri, Selasa (16/3/2021).
Bertempat di balai desa setempat, mulai dari perwakilan ibu kader tingkat RT, RW, bidan desa dan pos satu hingga sembilan terlihat sangat antusias mengikutinya. Tak lupa protokol kesehatan juga dijalankan untuk pencegahan Covid-19.
Pada sambutannya, Kepala Desa Masangan Kulon, Umar Hasan, SH dihadapan para kader mengucapkan terima kasih atas kedatangannya untuk mengikuti kegiatan posyandu ini. Kata dia, kalau tidak kenal maka tak sayang, ijinkan kami kepala desa baru untuk mengabdikan diri kepada masyarakat Masangan Kulon,” ucapnya.
Dimasa pandemi Covid-19 ini, kami pemerintah desa menghimbau tetap patuhi protokol kesehatan 5M dan terus meningkatkan imun tubuh melalui perbanyak konsumsi makanan bergizi serta berolahraga,” ajaknya.
Sebagai warga yang baik, patut kiranya untuk senantiasa memberikan informasi, kritik maupun saran kepada kami di Pemerintah Desa Masangan Kulon. Jangan takut menyampaikan suatu pendapat untuk kemajuan desa tercinta ini. Peningkatan pelayanan adalah menjadi perioritas utama kami dalam memberikan pengayoman bagi masyarakat,” pungkasnya.
Sementara itu, kegiatan posyandu, poswindu dan poslansia ini semoga dapat terus dijalankan agar kesehatan tumbuh kembang anak terpantau dengan baik. Jika penurunan lebih tinggi dari pada yang sakit, kami tak segan untuk memberikan apresiasi berupa acara rekreasi bersama,” tutur kepala desa yang sebelumnya berdinas di TNI AD Pengadilan Tinggi wilayah Indonesia timur itu. (adi/her)