Tim Ambulance PMI Magetan Berikan Pertolongan Pertama.
Gelorajatim.com – Tim Ambulance PMI Magetan langkah cepat merespon pertolongan pertama korban Laka lantas.
Salah satu Tim Ambulance PMI Kabupaten Magetan Diky Trisdian Pribadi menuturkan, seperti pada Rabu (19/5/2021) pukul 19.30 WIB terima laporan dari Panggih Widanar Relawan PMI Kabupaten Magetan yang menghubungi Taufiq Rizal dari Petugas Posko PMI Magetan, menginformasikan terjadi kecelakaan lalu lintas di perempatan Jalan Bali, Kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan,” ucapnya, Kamis (20/5/2021).
Tim bergerak cepat menolong korban bernama Ayu asal Desa Sumberagung, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan. Kemudian Amalia asal Desa Mategal, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan. Lalu Diah dari Desa Trosono, Kecamatan Parang dan Meyda asal Desa Getasanyar Kecamatan Sidorejo.
Kronologi kata Dicky, sepeda motor yang dikendarai Meyda dan Ayu melaju dari arah selatan (Jalan Bali), kemudian datang sepeda motor dikendarai Amalia dan Diah dari arah Timur (Jalan Sumatra). Saat melintasi perempatan Jalan Bali, Amalia tampak ragu-ragu, sementara Meyda melaju kecepatan tinggi dari arah selatan sehingga tabrakan tak terhindarkan.
Setelah dilakukan penanganan oleh Tim PMI Kabupaten Magetan, ketiga korban dibawa ke RSUD dr. Sayidiman Magetan guna mendapatkan penanganan lebih lanjut. (dha/azl)